PROGRAM STUDI PGMI UIN SUSKA RIAU BERBAGI ”PEDULI SESAMA”

Prodi PGMI UIN Suska Riau Berbagi

PEKANBARU Ahad (27/11/2022) Umat Muslim percaya bahwa sedekah itu rahasia Allah yang luar biasa untuk mengajarkan kita tentang peduli sesama, tidak pelit dengan harta,selalu menolong tanpa pamrih, selalu bersyukur.

Pengarahan Prodi kepada Himpunan Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) untuk melaksanakan kegiatan social, kegiatan ini diadakan dari bidang Agama HMJ PGMI dan dibantu oleh bidang yang lainnya.

Desi Maulina selaku Kabid Keagamaan menuturkan ”Kegiatan sosial seperti ini suatu kegiatan hal positif yang luar biasa, dapat membantu warga disekitar kita, di pinggir jalan, atau saudara kita yang lainnya”. Kegiatan ini mendapat banyak respon positif dan disambut antusiasme oleh pekerja buruh lepas. Mereka berterima kasih atas kesadaran mahasiswa yang masih menyempatkan dirinya untuk ikut dalam kegiatan berbagi.

PGMI Berbagi

Mahasiswa dan Prodi PGMI berharap semoga dengan diadakannya kegiatan ini, bisa menjadi manfaat bagi penerima dan menjadi contoh yang baik bagi masyarakat setempat.

PGMI Berbagi Kebaikan

 

Penulis: Devi Safitri Ramadhani

About khusnal marzuqo

Check Also

Kaprodi PGMI tantang HMPS membuka “Unit Usaha” saat membuka Kegiatan Seminar Kewirausahaan

PEKANBARU — Senin (11/11/2024) , Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (HMPS PGMI) …